Eranasional.com – Meningkatnya kasus Covid-19 di wilayah Kota Tangerang dalam seminggu ini, membuat pemerintah Kota Tangerang kini bersiap menghadapi lonjakan kasus Covid-19. Salah satunya adalah dengan menerapkan work from home (WFH) dan pembelajaran tatap muka (PTM) sebesar 50%.

Hal tersebut diungkapkan Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah, dalam jumpa pers, Jumat (21/1/2022).

“Untuk menekan mobilitas di masyarakat kita akan kembali terapkan WFH dan PTM 50% yang akan di laksanakan di semua kantor dan sekolah yang ada di Kota Tangerang dalam waktu dekat. Dan aturannya kita masih menunggu SE dari pemerintah pusat,” kata Arief.

Tak hanya itu, Arief juga akan kembali menutup beberapa taman dan mengawasi beberapa titik pusat keramaian di Kota Tangerang.

“Kita akan tutup kembali taman-taman tematik yang ada di Kota Tangerang, dan melakukan pengawasan ketat pusat keramaian. Dan kembali kita akan gencarkan patroli khususnya di malam hari dan minta kembali aktifkan Satgas di Tingkat RT/ RW,” lanjutnya.

Arief juga terus berupaya mendorong percepatan vaksinasi, baik vaksinasi untuk anak usia 6-11 tahun dan vaksinasi booster untuk lansia dan petugas pelayanan publik.

“Kita dorong percepatan vaksin anak, vaksin kedua dan vaksinasi booster bagi lansia dan petugas pelayanan publik. Karena dari vaksinasi kita bisa tekan dampak yang parah kalau terpapar Covid-19,” katanya