PALANGKA RAYA, Eranasional.com – Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Dinas Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Perindustrian (DPKUKMP) kembali menggelar operasi pasar bagi warga kota setempat.
Kali Ini, operasi pasar menyasar warga yang tinggal di kawasan Jalan Kalimantan dan warga komplek Rindang Benua Kelurahan Pahandut, Palangka Raya, Kamis (13/4/2023).
Kepala DPKUKMP Kota Palangka Raya, Samsul Rizal melalui Sekretarisnya, Hadriansyah menyebutkan bahwa operasi pasar ini dilaksanakan dalam rangka membantu masyarakat untuk meningkatkan ketahanan pangan di bulan Ramadan dan menjelang Idulfitri yang tinggal beberapa hari lagi.
Ia menyebutkan dalam operasi pasar ini, pihaknya menyalurkan sebanyak 300 paket sembako. Dimana 200 paket untuk warga di Komplek jalan Kalimantan dan 100 paket untuk warga di Komplek Rindang Benua.
“Harapan saya dengan adanya operasi pasar ini kiranya dapat membantu masyarakat yang kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan pokoknya,” kata Hadriasyah.
Lebih lanjut, Hadriansyah menyebutkan bahwa penyaluran paket sembako bersubsidi untuk warga pahandut ini akan terus dilaksanakan hingga menjelang hari lebaran nanti. Namun sementara menunggu data dari pihak kelurahan pihaknya hanya menyalurkan sebanyak 300 paket.
“Untuk sembako bersubsidi ini dalam waktu dekat atau sebelum hari lebaran kami usahakan agar tersalurkan semua. Untuk saat ini kami sesuaikan dengan data penerima dari pihak kelurahan,” terangnya.
Adapun isi paket sembako yang dijual terdiri dari beras 5 kg, minyak goreng 2 liter, dan gula 2 kg yang dapat dibeli warga dengan harga Rp100 ribu per paket. **
Tinggalkan Balasan