Tiga tukang ojek yang sempat disandera KKB. (Foto: Istimewa)

INTAN JAYA, Eranasional.com – Tiga tukang ojek yang sempat disandera Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kabupaten Puncak Jaya, Papua tengah kini sudah dibebaskan.

Ketiganya dibebaskan dalam keadaan selamat.

“Tiga tukang ojek yang sempat disandera sudah dibebaskan,”kata Danrem 173/Praja Vira Braja Brigjen Sri Widodo, Selasa (25/4/2023).

Padahal TNI-Polri sudah mengingatkan para tukang ojek untuk tidak melintasi Distrik Mewoluk.

Bahkan aparat gabungan sering melakukan sweeping untuk menghindari hal-hal yang tidak di inginkan.

“Sebenarnya kita telah lakukan sweping, namun ada 3 orang tukang ojek yang tetap mengantarkan penumpang ke Mewoluk,”jelasnya.

“Tak lama kemudian kita mendengar ada 3 orang disandera di Kampung Belinggup, Distrik Mewoluk yakni bernama Bomba, Herman, dan Yusup,” sambungnya.

Kata dia, yang melakukan penyanderaan diduga simpatisan KKB pimpinan Teranus Enumbi.

Pasca penyanderaan it, aparat keamanan bersama tokoh masyarakat, tokoh adat, dan pemerintah setempat mencari solusi untuk bernegosiasi.

“Sekira beberapa jam lalu mereka dibebaskan, atau tak kurang dari 24 jam,”ujarnya.