Ilustrasi bentrok antar warga. (Foto: ilustrasi bentrokan)

MAMUJU, Eranasional.com – Dua kelompok warga di Kecamatan Kalumpang, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), terlkibat bentrok Kamis, 6 Juli 2023 kemarin.

Bentrok tersebut terjadi sekira pukul 23.50 Wita tadi malam, antara warga Dusun Batuisi dengan Dusun Buallo, Desa Karataun, Kalumpang, Mamuju, Sulbar.

Peristiwa tersebut dibenarkan Kepala Seksi (Kasi) Humas Polresta Mamuju, Ipda Herman Basir, saat dikonfirmasi wartawan, Jumat, 7 Juli 2023.

“Benar terjadi bentrok warga di Kalumpang,” kata Herman Basir.

Akibatnya, satu satu orang meninggal dunia. Herman Basir mengatakan, peristiwa tersebut merupakan kali ketiga terjadi di wilayah tersebut.

Ilustrasi bentrok antar warga. (Foto: ilustrasi bentrokan)

“Tiga tahun berturut-turut,” ungkapnya.

Diketahui, saat ini anggota Satreskrim, Unit Resmob dan satu Peleton Sabara Polresta Mamuju sudah berada di TKP sejak semalam.

“Kami juga bersama anggota dari polsek setempat,” tutur Herman Basir.

Hingga kini belum diketahui dua kelompok tersebut terlibat bentrok.

Polisi masih berjaga-jaga di TKP agar bentrokan susulan tidak terulang.