Memperingati hari jadi ke-17 Tahun 2023 pada 12 Juli, UPTD Museum Batik Kota Pekalongan menyelenggarakan kegiatan pameran bersama Museum ‘Mbabar Mustiko’. (Foto: Abdul Hakim/Eranasional.com)

PEKALONGAN, Eranasional.com – Memperingati hari jadi ke-17 Tahun 2023 pada 12 Juli, UPTD Museum Batik Kota Pekalongan menyelenggarakan kegiatan pameran bersama Museum ‘Mbabar Mustiko’.

Pelaksanaan rangkaian pembukaan pameran yang berlangsung selama 3 hari mulai tanggal 25-27 Juli 2023 ini dimeriahkan oleh sejumlah koleksi dari empat museum lainnya di Indonesia secara bersamaan yakni  dari Museum Ronggowarsito Semarang, Museum Wayang Kekayon Yogyakarta, Museum Sonobudoyo Yogyakarta, dan Tosan Aji Pekalongan.

Pembukaan dilakukan secara simbolis oleh Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen, didampingi Wali Kota Pekalongan HA Afzan Arslan Djunaid, Kepala UPTD Museum Batik Pekalongan Akhmad Asror, perwakilan Forkopimda dan instansi terkait lainnya dengan pengguntingan untaian melati, berlangsung di Museum Batik Pekalongan, Selasa (25/7/2023).

Usai membuka kegiatan tersebut, Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin dan Mas Aaf, sapaan akrab Wali Kota Pekalongan, serta rombongan pejabat lainnya berkeliling melihat sejumlah koleksi yang dipamerkan dalam kegiatan tersebut mulai dari koleksi kain batik Nusantara, tosan aji (keris), wayang, arca dan sebagainya.

Wagub Taj Yasin menyampaikan terima kasih kepada jajaran Pemerintah Kota Pekalongan khususnya UPTD Museum Batik Pekalongan dan sejumlah pihak yang terlibat menyukseskan terselenggaranya kegiatan pameran bersama ini dalam rangka Hari Jadi ke-17 Museum Batik Pekalongan.

“Ini menarik, karena dari tahun ke tahun, sejumlah kegiatan yang diadakan museum adalah bagaimana mengajak generasi muda dari kalangan pelajar sekolah jenjang TK/PAUD, SD, SMP, SMA dan perguruan tinggi di Kota Pekalongan untuk mengenal dan mengetahui sejumlah koleksi batik, keris, wayang, dan koleksi lainnya,” katanya.

Menurut dia, dengan berkolaborasi bersama sejumlah museum di beberapa wilayah ini sangat menarik dan bagus dilakukan untuk meningkatkan animo masyarakat berkunjung ke Museum. Mengingat, antusiasme masyarakat dalam berkunjung ke museum saat ini mulai menyurut. Sehingga, diperlukan tambahan inovasi dan kegiatan-kegiatan menarik, salah satunya lewat pameran bersama seperti ini.