Ilustrasi (Foto: Ist/Net)

LAMPUNG TIMUR, Eranasional.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Lampung timur mengadakan lomba teknologi dan inovasi yang diperuntukan bagi warga dan pelajar yang bersekolah di Lampung Timur.

Bagi masyarakat dan pelajar Lampung Timur yang ingin ikut lomba ini harus menyerahkan karyanya paling lambatĀ  15 September 2023.

Kabid Penelitian dan Pengembangan Bappeda Lampung Timur Mira Febriana mengatakan pendaftaran lomba ditutup pada tanggal 16 September 2023.

Mira menjelaskan, lomba seperti ini sudah menjadi tradisi di Bappeda Lampung Timur setiap tahunnya. Namun sempat terhenti di tahun 2020-2021 karena wabah COVID-19.

Foto: Istimewa

“Kegiatan lomba teknologi dan inovasi yang unggul dan berkelanjutan untuk kesejahteraan masyarakat Lampung Timur ini sudah berlangsung dari tahun 2017. Tapi sempat terhenti karena wabah COVID,” kata Mira Febriana kepada Eranasional, Kamis (17/8/2023)

Mira menyebutkan tujuan dari digelarnya lomba ini yaitu mendorong kreativitas para pelajar di Lampung Timur untuk menciptakan inovasi-inovasi yang bermanfaat untuk pembangunan Lampung Timur.

Dengan begitu, lanjut Mira, diharapkan akan meningkatkan daya saing Lampung Timur. “Kita meyakini kemajuan suatu daerah ditentukan oleh kreativitas, inovasi, serta implementasi IPTEK yang dilakukan oleh masyarakatnya,” tuturnya.

Selain itu, melalui kegiatan ini diharapkan akan bermunculan gagasan-gagasan baru yang mampu mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.