Pihaknya juga sudah mengecek dan menemukan keberadaan keluarga korban.

“Memang ketika ditemukan ini mayat mister x karena tidak ada identitas. Kita mendalami identitasnya dan terungkap hasil autopsi awal. Kita mengetahui keluarga korban, ibunya tinggal di KBB,” terangnya.

Berdasarkan informasi yang didapat pihak keluarga, korban memang sudah tidak lama pulang ke rumah ibunya di KBB.

“Dari informasi keluarga, korban sudah lama tidak pulang sehingga tim masih bergerak melacak aktivitas korban selama ini kemana saja,” ucap Aldi.

Saat ini, kata Aldi, tim gabungan Satreskrim Polres Cimahi, Sat Intelkam, dan Polsek Batujajar masih memburu terduga pelakunya.

Pihaknya menargetkan kasus dugaan pembunuhan tersebut bisa segera terungkap.

“Kami memerintahkan Kasat Reskrim dan Unit Resmob bergerak dengan Sat Intelkam dan polsek jajaran terus melakukan penyelidikan. Saat ini tim masih di lapangan, mudah-mudahan bisa mengungkap kasus ini,” pungkas Aldi. (*)