Makassar, ERANASIONAL.COM – Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin (Unhas) akan merayakan ulang tahunnya yang ke-68,

Beragam kegiatan diadakan untuk menyambut hari lahirnya Fakultas Kedokteran Unhas ini.

Rektor Universitas Hasanuddin Prof. Jamaluddin Jompa mengatakan, salah satu kegiatan sebelum puncak Dies Natalis yang jatuh pada 27 Januari 2024, yakni “KedokteraRUN Unhas”.

“Semua kegiatan ini adalah bagian dari ilustrasi kita bahwa kesehatan itu harus dijaga, salah satunya dengan berolahraga,”ujar Prof. Jompa di GOR Unhas, Minggu 21 Januari 2024 pagi.

Kata dia, sebenarnya KedokteRUN ini adalah ajang silaturahim para Civitas Akademi Kedokteran Unhas dari seluruh Indonesia, namun yang hadir bukan hanya alumni Kedokteran Unhas tapi juga masyarakat umum.

Sehingga agar lebih semarak, Unhas membuka seluas-luasnya bagi UMKM untuk berjualan di sepanjang jalan masuk ke Kampus Unhas, karena dirangkaikan dengan acara Car Free Day.

Sementara itu Dekan Fakultas Kedokteran Unhas Prof. Haerani Rasyid menambahkan, untuk Dies Natalis ke-68 Fakultas Kedokteran Unhas akan dihadiri seluruh alumni Kedokteran Unhas.