Jakarta, ERANASIONAL.COM – Polda Metro Jaya menyebut sebanyak 3.454 personel gabungan bakal mengamankan aksi May Day atau demonstrasi Hari Buruh di Stadion Madya Gelora Bung Karno hari ini, Rabu (1/5/2024).

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan ribuan personel tersebut terdiri dari pihak kepolisian maupun TNI.

“Ada 3.454 personel gabungan Polda Metro Jaya, polres jajaran, Kodam Jaya, dan Pemprov DKI yang siap mengamankan kegiatan menyampaikan pendapat di muka umum dan juga kegiatan perayaan Hari Buruh,” ujar Ade Ary dalam keterangannya, Selasa (30/4/2024).

Ade menjamin pihaknya bakal mengedepankan langkah humanis saat melakukan pengamanan. Polri telah memerintahkan para personel yang berjaga untuk tidak membawa senjata api.

“Pengawalan mengedepankan aspek humanis, persuasif, dan kegiatan-kegiatan preventif,” sambung Ade Ary.

Polda Metro Jaya juga menyiapkan rekayasa lalu lintas saat demo buruh, namun masih bersifat situasional.