Adapun kondisi mutakhir saat ini untuk wilayah OKU bagian hulu seperti kecamatan Lengkiti, Sosoh Buay, Rayap, Kota Baturaja, Lubuk Batang, Peninjauan, Kedaton Peninjauan Raya terpantau banjir telah surut dan menuju fase pemulihan.

Sedangkan untuk OKU wilayah hilir seperti sebagian wilayah Kedaton Peninjauan Raya pada Jumat 31 Mei 2024 telah surut.

Selain penanganan korban terdampak banjir, tim gabungan juga masih terus berupaya melakukan perbaikan sarana infrastruktur yang rusak, khususnya infrastruktur vital seperti jembatan dan akses jalan.

Salah satunya adalah jembatan penghubung di Desa Negeri Ratu yang terputus serta jalan Desa Pedataran yang terkena longsor sehingga menyebabkan akses ke Ulu Ogan dari Pedataran terputus.

Sebelumnya, Kepala BNPB Letnan Jenderal TNI Suharyanto melakukan kunjungan kerja ke wilayah terdampak banjir di Kabupaten OKU pada Selasa 28 Mei 2024 lalu.

Seusai meninjau, Kepala BNPB melanjutkan agenda yakni memimpin rapat koordinasi penanganan darurat banjir yang ada.

Ia juga berkesempatan untuk menyerahkan dukungan dana siap pakai kepada Pemerintah Daerah OKU senilai 250 juta rupiah, kemudian kepada Pemerintah Daerah OKU Selatan sebesar 250 juta rupiah, serta Pemerintah Daerah Kabupaten Muara Enim sebesar 200 juta rupiah.

BNPB juga menyerahkan bantuan logistik dan peralatan berupa makanan siap saji 300 paket, sembako 300 paket, hygiene kit 300 paket, family kit 300 paket.

Selimut 300 lembar, matras 300 lembar, kasur lipat 100 unit, velbed 50 unit, tenda keluarga 30 unit, tenda pengungsi 2 unit,.

Perahu karet dan mesin satu unit, genset dua unit, light tower dua unit, penjernih air portable 10 unit, pompa alkon 5 unit dan pompa apung 5 unit. []