Depok, ERANASIONAL.COM – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Depok berkesempatan mengisi materi dalam Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMPN 20 Depok, Senin (15/7/2024). Salah satu materinya yakni tentang Bijaksana Menggunakan Media Sosial (Medsos).

Sebanyak 24 pewarta PWI menjadi pemateri MPLS di 34 SMPN di Kota Depok mulai 15 sampai 17 Juli 2024.

Anggota PWI Kota Depok, Febrina dan pengurus PWI Kota Depok, Sofyan Hadi yang menjadi pemateri di SMPN 20 Depok mengaku antusias melihat semangat para siswa baru.

“Kami tentunya bangga sekali melihat semangat para siswa yang mengikuti MPLS ini, terlebih materi yang diberikan tentang medsos juga sangat cocok di usia mereka saat ini,” kata Febrina.

Dia mengatakan, pentingnya edukasi untuk remaja terkait bijaknya dalam menggunakan media sosial. Terlebih, masih banyak anak-anak usia remaja yang mungkin belum paham bahaya atau dampak negatif dari penggunaan medsos yang salah.

Anggota PWI Kota Depok, Febrina dan pengurus PWI Kota Depok, Sofyan Hadi yang menjadi pemateri di SMPN 20 Depok, Senin (15/7/2024) Dok: Eranasional

“Kami ingatkan terus kepada adik-adik kelas 7 supaya bijak menggunakan medsos, mulai dari pemilihan bahasa, tidak boleh ada unsur bullying dan masih banyak lainnya,” ungkapnya.

Pada kesempatan itu, PWI Kota Depok juga memberikan hadiah berupa voucher dan sovenir bagi yang bisa menjawab pertanyaan ataupun mengikuti tantangan games yang diberikan.

“Tim dari berbagai bidang hadir, kalau PWI Kota Depok lebih menginformasikan bagaimana cara bermedsos yang baik, menyemangati adik-adik yang hobi menulis atau bahkan ingin besarnya jadi wartawan,” terangnya.

Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Depok, Sutarno menyebut ini kali pertama Disdik Kota Depok mengandeng PWI Kota Depok untuk terlibat sebagai guru dihadapan para siswa baru SMPN.

“Selama ini, kan wartawan itu bekerja meliput dan mewawancarai. Nah, kami ajak para wartawan untuk mencoba sebagai guru. Para wartawan PWI Kota Depok itu sudah kompeten semua. Saya apresiasi para wartawan PWI Kota Depok yang bersedia membagikan ilmunya ke para siswa baru SMPN, sehingga tentunya dapat memotivasi,” tutup Sutarno.