ENREKANG – Seorang laki-laki berinisial BN ditangkap karena diduga hendak menyerang petugas jaga di Kantor Kepolisian Resor (Polres) Enrekang, Sulawesi Selatan.

Kapolres Enrekang AKBP Andi Sanjaya mengatakan, kejadian itu terjadi pada Jumat (27/3/2021) setelah sejumlah polisi selesai berolahraga.

Awalnya, BN datang ke Polres Enrekang dan bertanya soal pengurusan Surat Izin Mengemudi.

“Sempat bertanya tentang pengurusan SIM kepada anggota jaga, kemudian mengunuskan parangnya ke anggota jaga sambil berteriak ‘tidak takut kepada polisi’,” kata Andi Sanjaya saat dihubungi, Senin (29/3/2021).

Saat ini, BN masih dalam tahanan dan sedang diperiksa kejiwaannya. Pasalnya, dari keterangan keluarganya, laki-laki ini disebut punya masalah mental.

Polisi masih menunggu hasil pemeriksaan dokter soal kejiwaan BN.

Selain itu, polisi juga memeriksa kemungkinan adanya kaitan penyerangan ini terkait dengan kejadian lain.

“Seperti demo yang dilakukan warga atau lainnya,” sebut Andi Sanjaya.