Jakarta, ERANASIONAL.COM – Sebuah video keributan di kawasan Kemang, Jakarta Selatan (Jaksel), Jumat malam (17/1/2025) viral beredar. Video merekam momen pria ngamuk mengeluarkan pistol ke tukang parkir.
Yang menyulut emosinya adalah bubaran pengunjung kafe yang menghalangi mobilnya. Ia pun mengaku anggota TNI yang berdinas di Kostrad.
Kanit Reskrim Polsek Mampang Prapatan, AKP Iwan Ridwanullah, mengatakan pihaknya sedang menyelidiki kasus tersebut, termasuk menelusuri identitas pelaku.
“Iya. Itu kan baru dugaan, kita masih ini, penyelidikan. Katanya bilang begitu,” kata Iwan kepada wartawan, di Jakarta Selatan, Sabtu (18/1/2025).
Iwan melanjutkan, telah menerima keterangan dari sekuriti yang menjadi saksi dalam kejadian. Sang sekuriti, kata Iwan, sempat mendengar suara senjata api yang ditembak. Meskipun begitu, dia belum dapat memastikan lebih jauh.
“Katanya sih dengarnya begitu. Tapi kita belum memastikan juga. Kedengarannya suara itu satu kali katanya,” ujar Iwan.
Iwan mengatakan, saat ini pemeriksaan masih dilakukan dengan mengumpulkan sejumlah keterangan dari berbagai saksi serta CCTV. Sehingga sang pelaku belum bisa diamankan.
Dia juga membenarkan bahwa pelaku dalam keadaan mabuk.
“Iya dalam kondisi mabuk. Belum, masih kita lakukan penyelidikan dari CCTV, dari kendaraan yang dipakai,” imbuhnya.
Tinggalkan Balasan