Jakarta, ERANASIONAL.COM – Badan Meteoroligi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) keluarkan peringatan dini waspada banjir di daerah pesisir pantai Jakarta. Banjir ini diprediksi terjadi mulai 14-19 April 2025 dan 27 April-04 Mei 2025.

“Adanya fenomena Bulan Purnama pada tanggal 13 April 2025 dan Super New Moon (fase bulan perigee dan bulan baru) pada tanggal 27 April 2025 berpotensi meningkatkan ketinggian air laut maksimum berupa banjir pesisir atau rob di wilayah pesisir utara Jakarta,” tulis BMKG yang diunggah di akun resmi @bpbddkijakarta, Senin (14/4/2025).

Sementara daerah yang berpotensi terdampak di pesisir utara DKI Jakarta seperti di Kamal Muara, Kapuk Muara, Penjaringan, Pluit, Ancol, Kamal, Marunda, Cilincing, Kalibaru, Muara Angke, Tanjung Priok, dan Kepulauan Seribu.

“Diimbau agar dapat mengantisipasi dampak pasang maksimum air laut yang berpotensi terjadinya banjir pesisir (Rob),” jelas dia.

Untuk itu, masyarakat juga dapat memantau informasi terkini lewat bpbd.jakarta.go.id/gelombanglaut. Bila menemukan keadaan darurat yang membutuhkan pertolongan, segera hubungi Call Center Jakarta Siaga 112.