Maros, ERANASIONAL.COM – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Maros umumkan jadwal seleksi kompetensi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahap dua.

Pengumuman itu disampaikan Kepala BKPSDM Maros, Andi Sri Wahyuni, Kamis 23 April 2025.

Sebagai informasi, tahapan seleksi PPPK Maros mulai 30 April hingga 6 Mei 2025.

Ujian seleksi 1 Mei 2025:

Seleksi Computer Assisted Test (CAT) digelar di tujuh lokasi yang telah ditentukan, termasuk di Kantor Regional IV BKN Makassar.

“Bahwa peserta kini sudah dapat mencetak kartu ujian melalui akun SSCASN masing-masing,” ujar dia.

Peserta diimbau untuk memperhatikan lokasi dan sesi tes, yang akan dibagi menjadi tiga sesi dalam satu hari.

BKPSDM juga menekankan pentingnya mematuhi tata tertib selama ujian berlangsung serta melakukan pengecekan lokasi ujian sebelum hari pelaksanaan guna menghindari keterlambatan.

“Khusus peserta di lokasi Makassar diwajibkan membawa kantong kresek untuk penitipan barang,” jelasnya.

Informasi lengkap terkait jadwal, sesi ujian, serta tata tertib bisa diakses melalui situs resmi Pemkab Maros di https://www.maroskab.go.id atau melalui media sosial BKPSDM Maros.

Ia menyampaikan, seluruh proses seleksi tidak dipungut biaya, kelulusan ditentukan oleh hasil murni peserta.

“Waspadai segala bentuk penipuan yang mengatasnamakan panitia seleksi,” pungkasnya. []