Foto: truk angkutan jenazah

JAKARTA – Pemprov DKI Jakarta terus menerus diserbu dengan meningkatkan kasus corona dari berbagai sisi. Kini, kasus kematian pasien corona mencapai puncaknya, yakni 71 orang per hari.

Keadaan ini tentu harus menjadi kewaspadaan. Mengingat, rumah sakit saat ini juga hampir penuh, sudah 90% terisi.

Guna mengantisipasi lonjakan kasus kematian, kabarnya Pemprov DKI Jakarta menyiapkan truk pengangkut jenazah. Truk ini nantinya bisa mengangkut lebih dari satu jenazah sekaligus. Foto truk itu beredar di publik.

Dari foto yang didapat Eranasional, tampak satu truk berwarna hijau sudah disiapkan. Di bagian depan terpampang spanduk bertuliskan ‘mobil angkutan jenazah’.

Dilihat dari warnanya, truk itu diduga kuat yang biasa dipakai oleh jajaran Dinas Hutan Kota dan Pemakaman DKI Jakarta.

Sampai berita ini diturunkan, bel diketahui apa alasan pasti Pemprov DKI Jakarta sampai menyiapkan truk untuk mengangkut jenazah.

Belum ada info juga soal kapan truk ini resmi dipakai untuk mengangkut jenazah. Termasuk bagaimana mekanisme pengangkutannya, mengingat yang dibawa nantinya merupakan pasien corona.

Dinas Hutan Kota dan Pemakaman DKI Jakarta belum mau berkomentar terkait hal ini.

Diketahui, corona di Jakarta tengah berada di kondisi tertinggi. Kasus corona per hari sudah tembus 5.000 kasus. Kasus aktif kini sudah 32 ribuan.