Foto bersama usai launching SMK-PK Cyberwarriors 2022 di SMKS Wikrama Bogor yang dihadiri pihak IDF dan Mastercard dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Kacab Disdik wilayah II Jawa Barat, Kepsek Wikrama

BOGOR, Eranasional.com- SMK Wikrama Bogor bertempat di Kelurahan Sindangsari, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, terpilih menjadi Sekolah Menengah Kejuruan Pusat Keunggulan (SMK-PK) Cyberwarriors 2022. Launcing SMK-PK Cyberwarriors 2022 dihadiri pihak IDF dan Mastercard dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Kacab Disdik wilayah II Jawa Barat, Kepsek Wikrama dan beberapa jajarannya, pada Selasa 9 Agustus 2022.

Launching SMK-PK Cyberwarriors 2022 ini merupakan program kerjasama IDF dan Mastercard dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi melalui Program Sekolah Menengah Kejuruan Pusat Keunggulan 2022 (SMK-PK) yang merupakan program nasional dan bertujuan untuk mengimplementasikan kerjasama antara lembaga pemerintah dengan pihak swasta. Melalui program ini, Kemendikbud Ristek melakukan penyepadanan dukungan terhadap kontribusi Mastercard yang memberikan pendanaan pelatihan cybersecurity.

Penyepadanan dukungan pemerintah dapat melalui penyediaan komputer kepada kepada sekolah binaan diantaranya SMKN 2 Jakarta dan SMKS Wikrama Bogor.  Program ini akan melibatkan 300 siswa, alumni muda, dan guru dari kedua sekolah tersebut. Program pelatihan ini akan diintegrasikan dengan kurikulum sekolah yang terdiri dari materi modul CompTIA Network+, Linux+, dan Security+, sertifikasi global, serta job channeling untuk memperluas kesempatan bagi para siswa dalam mendapatkan pekerjaan pada bidang IT/Cybersecurity. Program ini akan berlangsung selama Agustus hingga Desember 2022.

“Melalui program SMK Pusat Keunggulan Cyberwarriors sebagai bagian dari program Cybersecurity Training ini, kami harapkan dapat memberikan dampak yang lebih besar lagi dengan membekali peserta untuk menjadi Tech Talent baru khususnya bidang cybersecurity yang sudah siap dan matang dalam memasuki dunia kerja,” ungkap Muhammad Rofi, selaku Chairman InfraDigital Foundation dalam sambutan pembukaan launching SMK-PK Cybersecurity.