Jakarta – Setelah sukses membuat heboh se Indonesia, akun Twitter hacker Bjorka @bjorkanism mendadak hilang usai kena suspend.
Sebelum akun Twitternya Hilang, Bjorka sempat ungkap kasus munir. Ia mengaku mengetahui siapa dalang dibalik kasus pembunuhan aktivis HAM Munir.
Selain itu, ia juga membeberkan dokumen-dokumen penting milik Presiden Jokowi termasuk surat dari BIN serta menyinggung Puan Maharani dan Erick Thohir.
Melalui akun Twitternya, hacker Bjorka juga sempat mengatakan akan membobol MyPertamina. Ia mengatakan hal itu akan dilakukannya untuk menghargai dan mendukung aksi demo masyarakat Indonesia terkait kenaikan BBM.
Namun belum sempat seluruh keinginannya terpenuhi, akun Twitter hacker Bjorka kini justru hilang. Lantas, apakah akun tersebut hilang karena kena hack balik?
Hilangnya akun Twitter hacker Bjorka tentu mengundang pertanyaan. Berdasarkan penelusuran tim eransional.com, akun hacker Bjorka memang hilang dari Twitter.
Hilangnya akun @bjorkanism tersebut ternyata karena telah ditangguhkan atau terkena suspend oleh pihak Twitter. Dalam keterangannya, akun tersebut ditangguhkan karena terindikasi telah melanggar peraturan Twitter.
Entah benar karena alasan tersebut atau bukan, sejak kemunculannya yang menghebohkan, banyak yang pro dan ada juga yang kontra dengan Bjorka. Beberapa masyarakat merasa data dan fakta-fakta yang dibeberkan Bjorka memang valid adanya.
Sampai saat ini, meskipun akun Bjorka sudah ditangguhkan dan tidak aktif lagi di Twitter, masih banyak warganet yang membicarakannya hingga menduduki trending topic 2 di Twitter Indonesia hingga saat ini.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan