Pembukaan Rakernas APEKSI 2023 di Makassar berlangsung meriah. (Foto: Ist)

MAKASSAR, Eranasional.com – Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota (APEKSI) XVI di Kota Makassar resmi dibuka 12 Juli 2023, kemarin.

Digelar di tahun politik, Rakernas APEKSI tahun ini akan menghadirkan bakal calon presiden (capres) 2024.

Tiga kandidat capres yang digadang-gadang akan bersaing pada Pilpres 2024 nanti yakni Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan.

Mereka tampil dalam satu panggung diskusi panel menyampaikan gagasan terkait tema ‘Indonesia dan Tantangan Pembangunan Kota di Masa Depan’, di Upperhills Convention Hall, Kamis (13/07/2023).

“Jadi tokoh-tokoh ini akan menyampaikan gagasannya di hadapan seluruh wali kota peserta APEKSI,” kata Ketua Umum APEKSI Bima Arya.

Bima Arya menegaskan kehadiran para capres di Rakernas APEKSI bukan panggung deklarasi politik.