Tambolaka, ERANASIONAL.COM – Gempa bumi berkekuatan Magnitudo Magnitudo 4,3 mengguncang Tambolaka, Kabupaten Sumba Barat Daya, Nusa Tenggara Timur (NTT), Minggu 17 Maret 2024, pukul 16:36:45 WIB.
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menginformasikan, pusat gempa ini berada di laut, terpantau di 25 kilometer Barat Laut Tambolaka, Kabupaten Sumba Barat Daya, pada kedalaman 44 kilometer.
#Gempa (UPDATE) Mag:4.3, 17-Mar-24 16:36:45 WIB, Lok:9.17 LS, 119.14 BT (Pusat gempa berada di Laut 25 km Barat Laut TAMBOLAKA), Kedlmn:44 Km Dirasakan (MMI) II Bima, II Waingapu #BMKG pic.twitter.com/w6YLTkTYqk
— BMKG (@infoBMKG) March 17, 2024
Koordinat gempa ini berada pada 9,17 derajat Lintang Selatan (LS) dan 119,14 derajat Bujur Timur (BT). Informasi ini disampaikan melalui akun X (Twitter) resmi BMKG, Minggu 17 Maret 2024.
Namun gempa ini tidak menimbuklan tsunami. Hingga kini belum ada laporan kerusakan atau korban jiwa akibat gempa ini. (*)
Tinggalkan Balasan