Gresik, ERANASIONAL.COM – Tiga bocah juga siswa Sekolah Dasar (SD) mencuri sepeda motor. Aksi mereka tertangkap basah saat mendorong sepeda motor hasil curiannya di Desa Pulopancikan, Kecamatan Gresik, Selasa (18/3/2025) dini hari.
Ketiga pelaku berinisial F (12 tahun), HR (9 tahun), dan NA (10 tahun). Kapolsek Gresik Kota, Iptu Suharto, mengatakan aksi pencurian ini telah direncanakan mereka sejak Senin (17/3/2025) siang.
“Di rumah F ketiga pelaku berkumpul dengan maksud merencanakan untuk melakukan pencurian kendaraan sepeda motor,” kata Suharto saat dikonfirmasi, Selasa (18/3/2025).
Sekitar pukul 18.30 WIB, ketiga bocah tersebut berjalan kaki di sekitar Jalan Harun Thohir untuk melakukan survei mencari target kendaraan yang tidak dikunci ganda. Selanjutnya mereka pergi ke warung di sekitar Alun-Alun Gresik.

Tinggalkan Balasan