Bali, ERANASIONAL.COM  – Seorang pegawai koperasi AA (22) menderita luka yang bacokan dari AS  (41) menggunakan pisau kerambit. Hal ini karena Anggi nekat mengirim pesan mesum kepada istri Aleksander, Ayu Lestari (26).

Kasi Humas Polresta Denpasar AKP I Ketut Sukadi mengatakan, Ayu Lestari merupakan salah satu nasabah di tempat Anggi bekerja.

“Korban Anggi Anggara mengalami luka robek di bagian pelipis dan dahi sebelah kiri dan mendapat sebanyak 27 jahitan,” katanya, Rabu (12/2/2025).

Kasus ini bermula saat Ayu mengajukan pinjaman sebesar Rp 1 juta ke koperasi, Senin (10/2). Anggara kemudian merespons dengan mengirimkan pesan mesum melalui WhatsApp.